RI Rata-rata Pertumbuhan Ekonomi 5%, Jokowi Masih Berani Kejar 7%?

Bogor - Pertumbuhan ekonomi Indonesia sejak pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak jauh-jauh dari kisaran 5%. Dalam sisa masa jabatan 2 tahun ke depan, Jokowi masih berani kejar ekonomi Indonesia tumbuh 7%?
"Jadi begini, kita inginnya ekspektasi masyarakat tinggi, kita mau di atas 5% atau 6% atau 7%, tapi dengan ekonomi global yang lambat, enggak mudah capai itu," kata Jokowi ketika berbincang dengan detikcom di Istana Bogor, Kamis (12/10/2017).
Menurut Jokowi, ada dua hal yang bisa dilakukan Indonesia untuk tetap bisa tumbuh di atas 5%, yaitu melalui peningkatan ekspor dan investasi.
"Karena kuncinya sekarang hanya dua, ekspor naik dan investasi harus naik. Ekspor sulit naik karena pasar melemah ya, investasi kita juga masih ada hambatan di dalam yang diperbaiki meski daya saing global, competitiveness index, kita sudah naik ke ranking 36 dari 41 ya," ujar Jokowi.
Meski daya saing sudah naik, Jokowi mengaku masih banyak hal yang harus diperbaiki supaya ekonomi RI bisa tumbuh lebih tinggi lagi.
"Banyak hal yang harus kita perbaiki, dan ya kita harapkan dengan masih tetapnya ekonomi global belum membaik ekonomi kita di atas 5% sudah sangat bagus. Di G20 kita masih masuk 3 besar terbaik untuk pertumbuhan ekonomi," katanya.
Pada akhir Juni tahun 2017 ini ekonomi Indonesia tumbuh 5,01%. Masing-masing kuartal, yaitu I dan II, ekonomi Indonesia juga tumbuh 5,01%. (ang/dna)
Sumber: https://finance.detik.com
Leave a Comment